Analisis Estimasi Biaya Perancangan Baterai Mobil Listrik Berdasarkan Kapasitas Baterai Yang Paling Optimal Dengan Metode Activity Based Costing

Analysis of Estimated Costs for Designing Electric Car Batteries Based on the Most Optimal Battery Capacity Using the Activity Based Costing Method

  • Ahmad Siraj Fadloli Universitas Panca Marga
  • Mustakim Mustakim Universitas Panca Marga
  • Tri Prihatiningsih Universitas Panca Marga
  • Tamam Asrori Universitas Panca Marga

Abstract

Penelitian ini mengusulkan pendekatan Activity Based Costing untuk menentukan harga pokok produksi baterai mobil listrik tipe Li-Ion, dengan fokus pada biaya bahan baku, tenaga kerja langsung, dan overhead pabrik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa biaya produksi per pack baterai mobil listrik tipe Li-Ion adalah sebesar Rp. 326.486.874. Studi ini bertujuan untuk merencanakan jenis dan bahan pembuatan baterai yang mengoptimalkan biaya produksi secara keseluruhan, memberikan wawasan penting bagi industri dalam menghadapi tren peningkatan permintaan terhadap mobil listrik di pasar global saat ini. Selain itu, penelitian ini juga mengidentifikasi faktor-faktor utama yang mempengaruhi efisiensi biaya produksi dan menyarankan strategi untuk meningkatkan daya saing di pasar yang semakin kompetitif. Temuan dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi produsen dalam merancang strategi produksi yang lebih efektif dan efisien.

Published
2024-06-30