UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI PAEDAGOGIK GURU DALAM MENYUSUN PERENCANAAN PEMBELAJARAN MELALUI SUPERVISI AKADEMIK KEPALA SEKOLAH PADA GURU SDN SUMURMATI I KECAMATAN SUMBERASIH KABUPATEN PROBOLINGGO TAHUN PELAJARAN 2017-2018

  • Markadi Markadi

Abstract

Penelitian ini dirancang dengan menggunakan Penelitian Tindakan Sekolah atau School Action Research (SAR). Penelitian tindakan memiliki karakteristik-karakteristik yang bersifat partisipatif. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah Upaya meningkatkan kompetensi paedagogik guru dalam menyusun perencanaan pembelajaran melalui supervisi akademik kepala sekolah pada guru SDN Sumurmati I Kecamatan Sumberasih .dengan jumlah sampel semua guru di SDN Sumurmati I sebanyak 8 guru kelas dan guru mata pelajaran. Penelitian ini dilakukan sebanyak 2 (dua) siklus, setiap siklus dilakukan dua pertemuan.. Hasil dari penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan tentang kemampuan guru dalam menyusun perangkat pembelajaran dan cara penggunaanya dalam kegiatan di kelas mulai dari,Silabus dan Rencana Pelaksanaan pembelajaran pada semester I tahun pelajaran 2017-2018, yang dibuktikan pada peningkatan penyusunan Silabus siklu 1 sebesar 82,42 meningkat pada siklus 2 menjadi 92,19 dan peningkatan penyusunan RPP siklu 1 sebesar 77,16 meningkat pada siklus 2 menjadi 90,87.

Published
2019-01-29