IN HOUSE TRAINING DAN PENDAMPINGAN PEMBELAJARAN SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN KOMPETENSI GURU DALAM PENILAIAN KURIKULUM 2013 PADA GURU KELAS I DAN IV DI WILAYAH BINAAN KECAMATAN SUKAPURA KABUPATEN PROBOLINGGO TAHUN PELAJARAN 2016-2017

  • Supriyono Supriyono

Abstract

Penelitian ini berfokus pada kompetensi guru dalam Perencanaan dan Pengelolaan Penilaian Kurikulum 2013 dengan Strategi In House Traing (IHT) dan Pendampingan. Masalah yang melatarbelakangi penelitian ini adalah perlunya dikembangkan kompetensi guru dalam Perencanaan dan Pengelolaan Penilaian Kurikulum 2013, yang mana selama ini dianggap masih sulit karena cara menilai, administrasi penilaian, cara mengelola hasil penilaian, pengisian rapot dan buku induk berbeda dengan konsep penilaian kurikulum 2006 yang sudah biasa dilakukan. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Cara meningkatkan Kompetensi Guru dalam Penilaian Kurikulum 2013 pada Guru Kelas I dan IV di Wilayah Binaan Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo melalui In House Training dan Pendampingan Pembelajaran Tahun Pelajaran 20162017. 2) Cara melakukan In House Training dan Pendampingan Pembelajaran dalam meningkatkan Kompetensi Guru dalam Penilaian Kurikulum 2013 pada guru kelas I dan IV di Wilayah Binaan Kecamatan Sukapura Probolinggo Tahun Pelajaran 2016-2017.Langkah analisis dilakukan dengan dialog awal, perencanaan tindakan pembelajaran, pelaksanaan tindakan, observasi, refleksi dan evaluasi. Penelitian dilakukan dengan 2 kali putaran. Hasil penelitian adalah 1) Kegiatan In Hose Training (IHT) dan pendampingan pada guru kelas I dan IV Gugus I SDN Sukapura I Tahun Pelajaran 2016-2017, sudah berjalan sesuai harapan, capaiannya telah meningkat dari siklus I dan siklus II dari capian 66,96% menjadi 87,50%. Berarti guru sudah mampu memahami dan menjabarkan masing-masing indicator dengan hasil yang sangat baik sehingga tidak perlu ada tindakan berikutnya. Guru cukup mempertahankan kondisi yang sudah ada dengan cara terus belajar dan berdiskusi dari berbagai sumber melalui pertemuan guru pelaksana kurikulum 2013. 2) Kegiatan In Hose Training (IHT) dan pendampingan pada guru kelas I dan IV Gugus I SDN Sukapura I Tahun Pelajaran 2016-2017 sudah berjalan sesuai harapan sehingga dapat meningkatkan kemampuan guru dalam Perencanaan dan pengolahan penilaian kurikulun 2013, secara keseluruhan capaiaannya telah meningkat dari siklus I dan siklus II dari capian 63,75% menjadi 85,63%. sehingga perencanaan dan pengolahan penilaian dapat berjalan sesuai harapan, berarti kegiatan In Hose Training (IHT) dan pendampingan dapat membantu guru dalam perencanaan dan pengolahan penilaian.

Published
2019-01-29