EFEKTIFITAS PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA SD DENGAN POKOK BAHASAN ENERGI

  • Erfinia Deca Christiani

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan kelayakan model pembelajaran inkuiri terbimbing untuk meningkatkan hasil belajar IPA SD dengan pokok bahasan energi. Jenis penelitian ini adalah penelitian pre-eksperimen dengan one group pretest and posttest design. Subjek penelitian pada ujicoba I adalah 10 siswa perempuan dan 6 siswa laki-laki pada siswa kelas 4 SD Mutiara Bunda 1 Sidoarjo.

Data yang diperoleh melalui pengamatan menunjukkan bahwa keterlaksanaan RPP dalam ujicoba I sesuai yang direncanakan dalam RPP. Hasil belajar siswa pada uji coba I telah mencapai ketuntasan. Hasil perhitungan indeks sensitivitas menunjukkan bahwa semua butir soal sensitif terhadap pengaruh pembelajaran.

Berdasarkan fakta-fakta di atas dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing mampu untuk meningkatkan hasil belajar IPA SD pada pokok bahasan energi.

Published
2018-09-13