PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN MATERI MENGENAL SISTEM PEMERINTAHAN TINGKATPUSAT DENGAN MODEL PEMBELAJARAN JIGSAW

  • Endang Winarni

Abstract

Penelitian ini dirancang dengan menggunakan Penelitian Tindakan Kelas   atau PTK. Penelitian tindakan memiliki karakteristik yang bersifat partisipatif. Penelitian ini juga bersifat kolaboratif, artinya dilakukan  bersama-sama antara peneliti dan guru mulai dari  proses perencanaan tidakan observasi dan refleksi. Permasalahan yang dibahas pada penelitian ini adalah Peningkatkan Prestasi Belajar Pendidikan Kewarganegaraan Materi Mengenal Sistem Pemerintahan Pusat dengan Model Pembelajaran Jigsaw pada Siswa Kelas IV SDN Sumberkare II Kecamatan Wonomerto Probolinggo Tahun Pelajaran 2018/2019. Dengan jumlah sampel semua siswa kelas IV sebanyak 20  siswa. Penelitian ini dilakukan sebanyak 2 (dua) siklus tiap siklus dua pertemuan.Siklus I petemuan pertama tanggal 19 Januari 2019 dan pertemuan kedua tanggal 26 Januari 2019. Siklus II petemuan pertama tanggal 2 Pebruari 2019 dan pertemuan kedua tanggal 9 Pebruari 2019  dengan menggunakan instrument kegiatan siswa dan  instrumen kegiatan guru dalam pembelajaran, serta instrument hasil belajar siswa. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar siswa dari siklus I dan II, capaian ketuntasannya mencapai 89,29% lebih besar dari prosentase ketuntasan yang dikehendaki klasikal yaitu sebesar 85%. Peningkatan Persentase hasil belajar siswa sangat dipengaruhi oleh peningkatan kegiatan belajar siswa dan peningkatan kegiatan guru (peneliti) dalam pembelajaran. Dari simpulan penelitian ini adalah  Model Pembelajaran Jigsaw dapat Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan KewarganegaraanMateri Mengenal Sistem Pemerintahan Pusat pada Siswa Kelas IV SDN Sumberkare II Kecamatan Wonomerto Probolinggo Tahun Pelajaran 2018/2019. Saran dalam penelitian ini adalah agar dalam melaksanakan kegiatan belajar mengajar menjadi lebih menyenangkan maka sebagai guru hendaknya pandai-pandai memilih metode dan strategi agar proses dan hasil belajar menjadi lebih maksimal.

Published
2021-07-16