PERAN KEDISIPLINAN GURU TERHADAP KARAKTERISTIK PESERTA DIDIK DI SMP TAMAN DEWASA KOTA PROBOLINGGO

  • Ribut Prastiwi Sriwijayanti
  • Abdul Basit

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan sebagai berikut : (1) Untuk mengetahui kedisiplinan guru dalam peranan kedisiplinan guru terhadap karakteristik peserta didik di SMP Taman Dewasa Kota Probolinggo. (2) Untuk mengetahui kendala-kendala apa saja yang dihadapi dalam pengembangan peranan kedisiplinan guru terhadap karakteristik peserta didik di SMP Taman Dewasa Kota Probolinggo (3) Untuk mengetahui cara mengatasi kendala-kendala yang dihadapi dalam peranan kedisiplinan guru terhadap karakteristik peserta didik di Taman Dewasa Kota Probolinggo. Dalam mengumpulkan data peneliti menggunakan metode Observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis kualitatif. Dari hasil penelitian yang dihasilkan dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut : (1) Guru kurang berkomitmen terhadap tugas yang diterimanya, (2) Kurangnya kesadaran seorang guru dalam bertingkah laku di lingkungan sekolah, (3) Ada beberapa guru yang masih belum memahami kewajiban sebagai guru, (4) Ada sebagian guru pada jam pelajaran dimulai main hp di kelas (5) Kurang menghargai waktu, misalnya datang ke sekolah setelah bel tanda masuk berbunyi. Sehubungan dengan hal tersebut, maka untuk menumbuhkan sikap kedisiplinan pada diri sendiri, dapat dilakukan melalui evaluasi diri (sel evaluation) dalam berbagai aspek kehidupan. Berdasarkan hasil temuan di atas dapat peneliti sarankan kepada lembaga terkait supaya melaksanakan monitoring dan supervisi tentang peranan kedisiplinan guru sebagai pendidik dalam pembentukan karakteristik peserta didik agar menjadi manusia yang lebih baik

Published
2018-09-18