Author Guidelines

Persiapan Submid Jurnal (Format) 

  • Artikel belum pernah dipublikasikan sebelumnya, atau belum pernah di-review oleh jurnal lain.
  • Artikel harus dalam format Open Office, Microsoft Word, atau RTF. Sedangkan format PDF tidak diterima.
  • Jika tersedia, tautan untuk referensi harus ada.
  • Artikel ditulis dalam spasi satu, font Calibri Judul ukuran 14, Isi artikel Font Calibri 11 ; untuk seluruh gambar, tabel, dan grafik diletakkan di dalam teks sesuai dengan instruksi yang tertera dalam desain template penulisan artikel yang tersedia.
  • Artikel ditulis mengikuti style dan persyaratan referensi sebagaimana tercantum dalam panduan penulis.
  • Penulis disarankan untuk menggunakan aplikasi Mendeley dalam penulisan sitasi dan daftar pustaka
  • Batas atas 3 cm, bawah 4 cm, sisi kiri 4 cm dan kanan 3 cm 4. Artikel ditulis seefisien mungkin sesuai dengan kebutuhan, dengan panjang artikel berkisar 10-15 halaman
  • Penulis yang naskahnya diterima harus mengisi dan menandatangani kesepakatan transfer hak cipta dalam formulir yang disediakan pada link yang sudah ada.
  • Untuk memastikan integritas dari blind peer-review untuk dikirim pada jurnal ini, maka identitas penulis dan reviewer tidak diungkapkan satu sama lain. Penulis harus menghapus nama, email dan kontak yang terdapat pada manuskrip tulisan/ artikel.
  • Naskah harus mengikuti template penulisan naskah PUBLICIO.

Pedoman Penulis

Penulis diwajibkan untuk membaca dan mempelajari secara teliti style penulisan yang tercantum dalam template yang meliputi font, paragraf, spasi, indent, gambar, tabel, model penulisan, sebagaimana fokus dan ruang lingkup jurnal. Mohon untuk membuka dan mempelajari pedoman penulisan sebelum mengirimkan tulisan Anda pada jurnal Publicio agar dapat memenuhi syarat dan ketentuan minimal yang telah ditentukan. Redaksi berhak untuk menolak tulisan artikel dan atau manuskrip jika tidak memenuhi prasyarat yang dibutuhkan.

Sistematika Penulisan Artikel
1. Judul, ditulis dalam bahasa Indonesia dan dalam bahasa Inggris. Judul dalam bahasa Indonesia terdiri dari maksimal 14 kata, sedangkan judul dalam bahasa Inggris terdiri dari maksimal 10 kata.
2. Abstrak, terdiri dari 100-200 kata dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia. Abstrak memberikan ringkasan atas tujuan artikel, metode, hasil, dan simpulan artikel. Abstrak diikuti dengan kata kunci (keywords) terdiri dari 3-5 kata untuk memudahkan penyusunan indeks artikel.
3. Pendahuluan, berisi tentang latar belakang penelitian, tujuan penelitian, urgensi dan kontribusi \penelitian.
4. Metode Penelitian, memuat rancangan penelitian atau desain penelitian, sasaran dan target penelitian (populasi dan sampel), teknik pengumpulan data, model penelitian, dan teknik analisis.
5. Hasil Penelitian dan Pembahasan, memuat hasil analisis data, pengujian hipotesis, menjawab pertanyaan-pertanyaan penelitian, temuan-temuan dan menginterpretasikan temuan-temuan.
6. Kesimpulan, menyajikan kesimpulan penelitian, keterbatasan penelitian, dan saran untuk penelitian selanjutnya.
7. Daftar Pustaka, memuat sumber-sumber yang diacu di dalam penulisan artikel.

Tabel dan Gambar (Grafik)
1. Tabel dan gambar disajikan seefisien mungkin (hanya yang menyajikan hasil) dan dimasukkan ke dalam naskah. Tabel dan gambar yang disajikan dalam lampiran adalah yang menunjukkan proses pengolahan data.
2. Tabel dan gambar diberi nomor urut dan judul lengkap yang menunjukkan isi dari tabel atau gambar.
3. Referensi terhadap tabel atau gambar harus diberikan pada naskah.
4. Penulis menyebutkan pada bagian di dalam naskah, tempat pencantuman tabel atau gambar.

5. Tabel atau gambar sebaiknya dapat diinterpretasikan tanpa harus mengacu ke naskah.

6. Sumber Tabel dan Gambar harus disertakan.
7. Gambar harus disiapkan dalam bentuk yang dapat dicetak.

Referensi
Setiap artikel harus memuat daftar pustaka (hanya yang menjadi sumber kutipan) yang disusun alfabetis sesuai dengan nama belakang penulis atau nama institusi.  

Pemberitahuan Hak Cipta

Seluruh hak cipta yang melekat pada manuskrip yang telah dipublikasikan atau artikel menjadi milik Jurnal Publicio dengan syarat dan ketentuan yang sudah ditetapkan sebagai penerbit journal. Hak cipta yang dimaksud yakni hak untuk mengedit, mereproduksi, dan menerbitkan artikel dalam beragam bentuk dan tipe dan media termasuk media cetak juga penerjemahan jika diperlukan.

Seluruh penulis diijinkan untuk menyebarkan artikel yang dipublikasikan dengan mencantumkan kredit masing-masing penulis, menyediakan tautan untuk lisensi jurnal ini. Penulis juga diijinkan untuk menggunakan artikel mereka untuk kepentingan dan tujuan lainnya yang sah yang dirasa perlu tanpa harus memberi persetujuan dari jurnal ini dengan tetap mengakui jurnal ini sebagai sumber publikasi.