Rancang Bangun Sistem Pendukung Keputusan Kualitas Air Limbah Di Bagian Ipal Dengan Menggunakan Metode Storet (Storage And Retrieval)

  • Cinta Liana Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Panca Marga
  • Imam Marzuki Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Panca Marga
  • Dyah Ariyanti Program Studi Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Panca Marga

Abstract

Dalam sebuah perusahaan, kemudahan dan hasil yang maksimal menjadi prioritas yang harus diutamakan. PT Sasa Inti merupakan perusahaan yang memproduksi penyedap makanan yaitu MSG (Monosodium Glutamate). Dari proses MNG tersebut, menghasilkan limbah yang kemudian diolah oleh bagian IPAL (Instalasi Pengelolaan Air Limbah). Setelah itu, air limbah tersebut dibuang ke sungai. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kualitas air limbah sebelum dan sesudah dibuang ke sungai dengan merancang sistem pendukung keputusan dengan menggunakan Metode STORET, sehingga air limbah yang dibuang ke sungai sesuai dengan parameter-parameter yang dipersyaratkan. Pada metode STORET hasil analisa dibandingkan dengan baku mutu, apabila sesuai maka nilainya 0, jika tidak sesuai maka sesuai dengan persyaratan STORET yaitu nilai negatif, misal pH rata -6, pH min = -2 dan ph maks = -2. Nilai minus dijumlahkan kemudian dibandingkan dengan persyaratan STORET untuk menentukan kualitas air limbah.Selain itu, dengan dirancangnya sistem pandukung keputusan seorang manajer dapat dengan mudah melakukan pengambilan keputusan terhadap suatu permasalahan. Rancang bangun sistem ini menggunakan bahasa pemrograman VB 6.0, XAMPP dan Crystal Report.
Kata kunci: Limbah, Sistem Pendukung Keputusan, Metode Storet (Storage And Retrieval)

Published
2016-05-20