Sistem Prediksi Produktifitas Pertanian Padi Menggunakan Data Mining

  • Siti Maesaroh Magister Teknik Informatika, Universitas Amikom Jogyakarta
  • Kusrini K Magister Teknik Informatika, Universitas Amikom Jogyakarta

Abstract

Penelitian ini melakukan analisis terhadap peningkatan produktivitas padi. Beberapa faktor memiliki peran penting dalam peningkatan dan penurunan produktivitas. Faktor tersebut adalah cuaca, kesedian pupuk, kondisi tanah. Faktor tersebut tidak dapat diprediksi, terutama perubahan cuaca. Beberapa petani gagal memprediksi dan beradaptasi terhadap perubahan faktor yang mengakibatkan penurunan produktivitas. Pembangunan Sistem Prediksi menggunakan pendekatan Data Mining. Prediksi akan melakukan pengolahan data data pendukung dalam peningkatan produktifitas pertanian Pembahasan berfokus pada tiga hal: faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas padi, klasifikasi untuk prediksi dan metode klasifikasi. Kesimpulan dari penelitian ini adalah perbandingan tiga metode klasifikasi untuk mendapatkan akurasi sistem prediksi. Sistem Prediksi telah diuji dengan menggunakan K Fold Cross Validation. Tiga metode memiliki kesalahan prediksi di bawah 30% menggunakan 100 data training.
Kata kunci : Data Mining, Produktivitas Padi, Klasifikasi

Published
2017-11-20